Tuesday, April 17, 2012

INTERVIEW: One Brutal Night in Yogya, my interview with Nuri Saputra (bass) of EXCAUSATED (Yogyakarta, Central Java, Indonesia) (Bahasa Indonesian)

EXCAUSATED: Jerry, Bono, Teguh Kurnia, Nuri Saputra
My interview with Nuri Saputra (bass) of EXCAUSATED (Yogyakarta, Central Java, Indonesia brutal death-metal)
By Dr Kieran James (University of Southern Queensland)
Email Interview, 16 April 2012

Kieran James Question 1: Hai, bisakah Anda menceritakan kapan dan bagaimana awal terbentuknya band kalian

Exc Question 1:  kami terbentuk pada akhir 2009, dengan formasi awal Jerry (vokal), Ichen (gitar), Oka (bass), Itok (drum) yang pada saat itu memainkan genre slamming death metal. Kami mengalami beberapa kali pergantian personil pada posisi drum dan bass, sampai ke formasi yang sekarang: Jerry (vocal), Nuri (bass), Bono (Drum) dan Ichen (guitar), dengan formasi ini, kami juga mengubah konsep musik kami ke groove death metal.

KJ2: Bagaimana respon orang-orang dengan mini album band Anda pada saat itu?

Exc2: sejauh ini kami belum sempat menelurkan mini album selain demo yang berisi dua track dengan judul “morbid face off” dan “langkah hitam”, bicara soal respon orang-orang tentang demo tersebut, kami rasa cukup mendapatkan respon yang baik. Oh ya, untuk mini album, kami sedang dalam proses penggarapan, dan mudah-mudahan bisa realese dalam waktu dekat.
ROCK IN SOLO 2011: Revanda, Nuri, Bayu, Pinten Djaya, Adin

KJ3: Figur siapa yang paling berpengaruh bagi Kawan kawan?

Exc3: secara keseluruhan kami banyak di pengaruhi band-band seperti Dehumanized, Jungle Rot, Death Vomit, Sepultura, Gorefest dan tentu saja scene musik lokal, Jogjakarta Corpse Grinder.

KJ4: Apa tujuan band Anda di masa depan?

Exc4: Hanya tetap berkarya, dan tetap Death metal. Kami tidak terpatok pada tujuan tertentu dalam band, hanya biarkan mengalir saja. Menurut kami jika terpatok pada sebuah tujuan, pada saat tujuan tersebut tercapai pada saat itu pula kita akan merasa puas, dan saat merasa puas itulah permainan akan selesai. (mengutip kata James Hetfield, Metallica, saat kau merasa puas, saat itulah permainan selesai).

KJ5: Lagu-lagunya dalam Bahasa Inggris dan Indonesia.

Exc5: yup, tapi kebanyakan kami menuliskan lirik dalam bahasa Inggris.

KJ6: Lirik dalam lagu-lagu tersebut tentang apa?

Exc6:  Neraka, psikopat, perilaku sosial yang menyimpang.

KJ7: Mengapa kalian semua menyukai bermain musik death-metal?

Exc7: Dengan musik Death Metal bagi kami lebih bisa menumpahkan expresi secara extreme dan total tanpa batasan.
 
KJ8: Kapan pertama kali Anda menjadi fans band metal?

Exc8: waw...setiap personil memiliki jawaban berbeda untuk itu. Haha

KJ9: Apa yang Anda katakan kepada orang-orang yang mempertanyakan mengapa Anda memainkan musik gaya barat?

Exc9: tidak ada...sejauh ini kami belum menemukan pertanyaan semacam itu..
 
KJ10: Apakah para istri dan kekasih para personil kalian mendukung apa yang kalian kerjakan?

Exc10:  ya...mereka mendukung, tidak ada masalah untuk itu.
ROCK IN SOLO 2011: Irvan Rangga & Nuri

KJ11: Apa saja hal-hal baik dan buruk mengenai pandangan death-metal Bandung?

Exc11: Bandung memiliki scene death metal yang besar yang produktif melahirkan band-band death metal yang diperhitungkan.

KJ12: Apa daftar perjalanan band untuk kedepannya?

Exc12: rencana terdekat saat ini adalah realese debut mini album. Dan selanjutnya terus mengasah kualitas band kami. 

KJ13: Di acara apa kalian merasakan, itu stage yang memuaskan?

Exc13: Jogja “Hellnation” 2011, 17 years JCG anniversary. Stage yang sangat berkesan, kami beruntung bisa berpartisipasi di sana.

KJ14: Ada pesan untuk kawan kawan?

Exc14: “Metal Sak Modare!!!”

KJ15: OK, terima kasih banyak




1 comment:

  1. yea.. cool! hanya berkarya dan jangan berhenti! support :)

    ReplyDelete