Sunday, December 18, 2011

Wawancara dengan LUMPUR (Blasting Brutal Death, Bandung – Indonesia)


LUMPUR adalah band asal kota Bandung yang menggusung music brutal death metal dan akan segera memuntahkan Debut Ep nya yang bertitle ‘ Skema Pembalasan Sempurna’ yang berisikan 4 buah lagu sadis yang siap menghancurkan gendang telinga kalian. Debut Ep mereka ini dirilis oleh Label baru yaitu New Standard Elite yang bermaskas di California – Usa. Debut Ep terbaru ini kemungkinan akan dipasarkan tahun depan tepatnya pada Januari 2012.  Jadi untuk para Condemned, Pyaemia, Euphoric Defilement dan Disgorge fans,  saya harap kalian harus memiliki Debut Ep dari Lumpur ini dan saya jamin 100% kalian akan ber-headbanging ria hahaha.
Pada saat ini Busuk webzine telah diberikan kesempatan untuk melakukan  wawancara dengan sang gitaris yaitu Putra.
Ok tidak usah terlalu banyak basa-basi, silahkan kalian baca dan simak obrolan kami ini .

JY : Hello Putra, Apakhabar nich ? Thanks yah telah meluangkan waktunya  dengan kami ‘Busuk Webzine’. Suatu kebanggaan buat kami, untuk dapat melakukan wawancara kali ini dengan Lumpur.

Putra : Hallo bro…kami di sini baik semuanya… thank juga untuk interviewnya dengan senang hati kami akan menjawab semua pertanyaan dari kalian.

JY : Baiklah kita awalin saja dengan pertanyaan yang membosankan sebagai pemanasan hahaha. Ceritakan dong tentang line up dari Lumpur saat ini ? Dan mengapa Lumpur begitu lama vakum dan kemudian kembali lagi di kancah music death metal ini ?

Putra : Line up lumpur sekarang.. Andry gila: Vocal, saya sendiri ( Putra): Gitar, Dyo: Bass, dan Dawan : Drum.
hmmm…terlalu panjang jika saya ceritakan di sini kenapa lama vakum dan kembali lagi. Tahun 2003 saya meninggalkan lumpur untuk membereskan skripsi saya ( alasan classic sih) dan harus bekerja di instansi BUMN di Jakarta sambil melanjutkan sekolah saya, tapi saat itu lumpur masih digawangi oleh fadly, andre,dicky, ari bejo.. sampai tahun 2005 fadly menyerahkan kembali lumpur kepada saya. ( tapi saya tetap tidak terpikirkan untuk kembali bermain musik).
Di tahun 2008 saya bertemu dengan Dawan dan di setiap bertemu Dawan selalu mengajak saya utk kembali membangkitkan Lumpur (terdiam tapi berpikir keras hahaha) sampai saya memutuskan mencoba mengarasement konsep music baru untuk Lumpur dan ternyata terwujud dan saya memutuskan untuk kembali aktif di Lumpur bersama Dawan di tahun 2009 yang menghasilkan single ‘Unleashed Suffering Human Weak’. Dan memang saya tidak bisa meninggalkan  dunia music ini yang sudah sangat melekat di diri saya yang hitam legam ini hahaha.

JY : Siapa yang mempunyai ide awal untuk membentuk Lumpur ? Dan adakah arti yang sangat signifikan dengan nama band tersebut ?

Putra : Yang mengawali pembentukan nama ini adalah Iye, Mimi, pada tahun 1994 dan Saya sendiri baru bergabung 1998 di Lumpur ( setelah hijrah dari Jakarta ke Bandung).
Arti yang signifikan.. .pada saat itu menurut dongeng mereka nih..kekotoran bagi mereka indah tapi kekotoran diluar bukan didalam jiwa.mungkin yang mereka maksud banyak seniman yang berpakaian lecek, lusuh, kotor, jorok tapi jiwanya tidak seperti apa yang orang lain lihat…yah mungkin sampai saat ini masih banyak hal seperti itu, terlihat rapi, baik, pintar tapi hatinya busuk dan laknat, dan masih suka menggunjing-gunjingkan orang di belakang dan menjatuhkan. Yah mungkin seperti itulah yang dimaksud kenapa menggunakan nama Lumpur.

JY : Seperti yang kita ketahui, Lumpur akan segera memuntahkan album terbaru nya yang bertitle ‘Skema Pembalasan Sempurna’. Ceritakan dong, tentang seberapa jauh sudah persiapan kalian untuk merilis album terbaru ini ? Dan ada berapa lagu yang bakalan kalian tampung di album terbaru tersebut ?

Putra : Bukan album, lebih tepatnya EP kali ya.. kenapa Kami mengeluarkan Ep dulu tidak Full Length... karena adanya faktor dari kevacuman Kami yang cukup lama dan ingin kembali memperkenalkan kepada  para metalhead bahwa Lumpur masih ada dan akan selalu ada di scene underground yang sudah menjadi industri saat ini.

LUMPUR'S DEBUT EP "SKEMA PEMBALASAN SEMPURNA"
TRACK LIST:
1. FENOMENA DOSA DAN TAKDIR
2. DEKLARASI PENUH LUKA
3. SKEMA PEMBALASAN SEMPURNA
4. DENGAN SETENGAH JIWA

Untuk perilisan Lumpur sudah sign dengan NSE ( New Standard Elite ) USA dan Horrible Creation Musik Media Indonesia.

JY : Saya dengar-dengar untuk perilisan album terbaru ‘Skema Pembalasan Sempurna’ ini, akan dirilis oleh New Standard Elite Records. Bagaimana kalian bisa melakukan deal dengan records baru tersebut ? Apakah kalian mengirimkan promo cd ke mereka atau ?

Putra : Hmm...proses ini sudah lama terjadi,(era myspace) dimulai dengan pertemanan Saya dengan penabuh Drum Inherit Disease ( Daniel Osborn )… Januari 2010. Dia sangat tertarik dengan lLumpur dan sangat ingin merilis Lumpur jika suatu saat dia mempunyai label. Dan ternyata harapan itu menjadi kenyataan. Setelah kita melewati proses negosiasi yang cukup panjang...akhirnya kita sepakat untuk kerjasama.
 
JY : Mengapa kalian tidak mencoba melakukan ke labels/records luar yang sudah berpengalaman seperti Uniqueleader Records, Sevared Records atau yang lainnya ? Dan apakah deal ini hanya untuk perilisan album saja ? Bagaimana tentang shows/tours  dan merchandise, Apakah mereka mendukungnya juga ?

Putra : Wow… pertanyaan yang menjebak sekali ini hahaha. Kami sudah melakukan proses negosiasi dan prospek kedepannya bagaimana dengan label yang anda sebutkan di atas. Apa yang mereka inginkan dan kami inginkan tidak ketemu benang merah nya, mereka memang besar dan hebat. Semua rilisan mereka sangat luar biasa band-band nya. Jadi kami juga merasa bahwa kami tidak berani untuk lebih intensif membicarakan masalah kontrak dan sebagainya dengan mereka.

Perilisan ini tidak untuk album saja, ada merchandise seperti t-shirt, poster, glass dan lain lain. Dan insya allah, kalau mimpi ini terwujud kami akan melangkah lebih jauh lagi…(doakan saja terwujud)………….(Aminnn bro hahaha…red)

JY : Kalo boleh tahu, label/record yang bagaimana yang benar-benar kalian inginkan dan membuat begitu terkesan untuk melakukan deal / sign contract  ?

Putra : Yang kami inginkan label yang bisa memberikan kontribusi dan planning - planing kedepannya untuk kemajuan label dan band yang bernaung di dalamnya ( yah kita lihat saja apa label ini juga konsisten dengan omongannya hahaha).

JY : Apa yang membuat kamu begitu tertarik melakukan rilisan kali ini dengan label/record dari luar ? Dan kenapa kalian tidak melakukannya ke label/record dari Indonesia?

Putra : Seperti yang saya katakan di atas. pembicaraan ini hampir 2 tahun mencapai kata sepakat walaupun mungkin hanya sekedar gurauan saja...tapi NSE bisa meyakinkan kami untuk  kontribusi yang baik bagi NSE dan LUMPUR sendiri.
Untuk label Indonesia kami juga sedang melakukan penawaran agar dapat dirilis di Indonesia juga.

JY : Apakah kalo dirilis dengan labels/records dari luar, pendistribusiannya bisa lebih baik ? Kira-kira ada berapa copy untuk perilisan album ‘Skema Pembalasan Sempurna’ ini ?

Putra : Hmm..belum tentu juga sih bisa lebih baik. itu semua tergantung dari management distribusi dari mereka sendiri…label luar maupun dalam semuanya bagus kok..tergantung dari management band dan label saja kalo dalam hal tersebut dalam mencapai kesepakatan yang ingin di capai.
Untuk CD akan dirilis 1000 copy pertama dan Nse hanya boleh mengedarkan untuk wilayah USA, EROPA dan AUSTRALIA. Sedangkan untuk Asia hak penuh dipegang oleh label dalam negeri.

JY : Ketika saya mendengarkan lagu promo kalian yaitu ‘Fenomena Dosa dan Takdir’, terdengar brutal death sound Usa yang begitu kental yang mana perpaduan antara Disgorge (Usa), Dying Fetus dan Suffocation. Apa sih yang membuatmu memutuskan dan begitu tertarik untuk memperpadukan band-band tersebut ke dalam music Lumpur kali ini ?

Putra : Pertanyaan yang berat….
Yap...kami memang tergila gila akan Usa brutal death..dan sangat ter influence denga n DISGORGE USA, bagi kami Disgorge adalah kesempurnaan brutal death metal era millennium ini..begitu banyak riff-riff gitar dengan technic triplet full off, Cut Riff, serta half bend yang dipadukan dengan tabuhan drum full power dengan tetap membawa nuansa groovy ala brutal death serta guttural vocal yang sangat luar biasa. Yah siapa yang tidak mengenal kegaharan album-album dari Disgorge.  Yes this the true BRUTAL DEATH !!! NOTHING PLAY LINE STRING, NOTHING REPEAT!!!
Kalo untuk Dying Fetus dan Suffocation siapa yang tidak mengenal band ini dedengkot death metal.  Untuk strike gitar ada beberapa figure yang saya gunakan tapi tetap disesuaikan dengan kebutuhan riff - riff brutal death, hentakan Dying Fetus dan Suffocation selalu mengiang di telinga saya.

JY : Apakah kalian mempunyai ciri khas / style tersendiri? Bagaimana kalian mendiskripsikan Lumpur kedalam hal music ? Apa sebenarnya yang ingin kalian sampaikan pada album terbaru kali ini ?

Putra : Yup sudah pasti itu, kami mempunyai style sendiri, walau kami ter influence Disgorge, tapi kami juga tidak ingin disebut mencontek Disgorge, kami tetap ingin disebut sebagai lumpur force ! dari segi permainan dan style sudah sangat berbeda jauh, Disgorge ya Disgorge… Lumpur ya Lumpur! Untuk gitar dan bass saya banyak menggunakan technic treeplat full off setengah nada, diminish, mayor, pentatonic, serta Aeolian skill, serta downstruck pattern yang selalu berubah-ubah.
Deskripsinya Lumpur hanyalah sebuah nama yang diartikan kotor..tapi kami tidak kotor!!  lumpur hanya sebuah band yg ingin berkarya sebaik mungkin tanpa ada batasan dan kekangan dr pihak manapun yg tetap berada di jalur brutal death.

Pesan yang disampaikan,adalah sebuah dendam yang terpendam,bukti pencemoohan omong kosong,hinaan, realita busuk kehidupan serta gunjingan yang tidak kami perdulikan…bagi kami karya adalah yg utama!

JY : Siapa artist yang membuat artwork untuk album terbaru ini ? Apakah kalian merasa cukup puas dengan hasil tersebut ? Dan apakah semua itu sudah cukup mewakili seluruh lirik lagu pada album kalian ?

Putra : Yang membuat ‘Blossom Decay’ (Andy )
Kalau ditanya tentang puas kami tegaskan belum puas..namanya juga manusia selalu mempunyai keinginan dan hasrat yang lebih. tapi kami sangat bangga dengan artwork ini…karena mewakili dari setiap judul lagu dan lirik yang tertera di EP ini. Yeah sick for ‘Andy blossom decay ‘!!!

JY : Kalo saya liat cover album kalian ini, terlihat sepintas / sedikit mirip dengan artwork cover album dari Vomit The Soul pada album Apostles Of Inexperession. Apakah kalian mempunyai tanggapan yang sama akan hal ini (I am sorry if i am wrong  hahaha …red) ?

Putra : Saya rasa tidak sama sekali untuk  artwork nya. Karena ini murni ide yang ada di dalam pikiran saya saat saya tuangkan kepada Andy…seperti apa konsep yang saya inginkan serta digabungkan dengan konsep yang ada di dalam pemikirannya Andy.
Nah kalo untuk coloring saya jawab iya setelah saya mencari-cari Vomit The Soul pada album Apostles Of Inexperession
Saya juga kaget…(maaf) tapi tidak ada sedikitpun mencontek coloring dari album ‘vomit the soul’, Saya yakin ini adalah ilustrasi murni dari Andy saat dia membuat sket dan coloring yang menggunakan wacom..tapi kalo kawan-kawan di luar sana mengatakan mirip tidak ada masalah juga bagi kami ( Lumpur) semuanya bisa terjadi ( dengan segala kerendahan hati dan hormat kami mohon maaf ) hahaha.

JY : Siapa sih yang seringkali melakukan penulisan lirik dan mengaransement music pada Lumpur ? Dan jelaskan hal-hal macam apa saja yang dapat memberikan inspirasi dalam hal penulisan lirik lagu ?

Putra : Untuk lirik saya yang mengerjakannya dan di sempurnakan oleh Andry yang lebih paham dengan pengunaan dan tata letak kata kata sebagai seorang vocalist.
Untuk arrangement music Saya dan Dawan
Inspirasinya..kebusukan moral manusia, putus asa, pencemooh, penghardik penghina, munafik, dan hal dah kehidupan sehari hari…

JY : Apa saja equipment yang kalian miliki saat ini ? Apakah equipment tersebut kalian gunakan juga pada saat melakukan recording dan show/tour ?

Putra : Huahahaha..harus dijawab yah masalah equipment ini???
Vocal ‘mix shure sm 57-58.& CT’
Untuk Gitar kita menggunakan ‘rack set’ yang terdiri dari power 2000w, maximizer, equalizer, preamp, tuner, power conditioner,power supply, DI, dan cabinet randall xlt.
Bass ‘preamp,maximizer,sans amp,cabinet genz benz’ , Drums ...

JY : Kita semua mengetahui kalo di Bandung banyak sekali band-band baru yang sangat berbahaya seperti Bleeding Corpse, Turbidity, Opium, Plasmoptysis, Demons Damn, Undergod dan Bloodgush. Bagaimana menurutmu tentang band-band itu ? Apakah kalian pernah melakukan show / tour bareng dengan beberapa band tersebut ?

Putra : Wow mereka sangat luar biasa, sangat hormat dengan mereka yg selalu konsisten dengan gebrakan- gebrakan serta tembang - tembang yang full sick riff dan selalu membuat para audience terkesima dengan performance dan materi materi baru dari mereka  (SEGAN).
Sampai saat ini kami belum pernah melakukan hal tersebut, kesempatan itu belum pernah datang , tapi kami yakin suatu saat dan sangat bangga jika mendapatkan kesempatan itu, bisa bermain bersama dalam satu stage.

JY : Ceritakan sedikit pengalaman tour kalian yaitu ‘South East Asean Final Grindown Tour Kuala Lumpur Malaysia ? Apakah sangat berkesan dan gimana respon / antusias metalheads disana ketika Lumpur tampil pada waktu itu ?

Putra : Berkumpul dalam 1 stage dengan band band metal dari 7 negara Asean adalah pengalaman yang sangat luar biasa. Dan dilanjutkan dengan sebuah Penjalanan singkat yang sangat berarti mengelilingi 6 kota Malaysia.sampai perbatasan Thailand 7 hari penuh. merupakan pengalaman yang sangat berkesan dan luar biasa, lelah perjalanan seperti tiada arti, keakraban, serta antusias yang sangat luar biasa bertemu metalheads Malaysia yang penuh antusias mensupport kami salut buat mereka..

JY : Apa rencana dari Lumpur untuk kedepannya selain merampungkan album terbaru ?

Putra : Saat ini kami sedang mencover kembali lagu’ Dissilutionment’ dari album pertama Lumpur “Escape your punishment” dan ‘Consume the forsaken’ nya “Disgorge ” serta melakukan kerjasama tour untuk promo Ep ini.

JY : Bisa nggak kamu sebutkan dan jelaskan top ten brutal death metal albums cd list yang paling berbahaya ditahun 2011 ini ?

Putra : Origin – Entity, Putridity - Degenerating Anthropophagical Euphoria,Visceral Disgorge, Defeated sanity, Vile – Metamorphosis, Prophecy - Don't Fuckin' Mess, Expurgate, Arkaik, Gorgasm,  Neuraxis-Asylon, etc.

Indonesia brutal/technical : Engorging, Plasmoptisys, Opium, Revenge, Asphyxiate, Carnivored, Wafat, Death Vomit, Tenggorokan,  Jagal , etc.

JY : Ok thanks atas waktunya untuk menjawab pertanyaan dari kami. Semoga sukses untuk album terbaru kalian dan dapat diterima oleh para metalheads di seluruh dunia. Adakah pesan-pesan terakhir untuk menutupi wawancara kali ini ?

Putra : Thank juga buat waktunya sudah mau menginterview Lumpur sukses terus utk webzinenya…

Pesan terakhir……….Yang terpenting dari sebuah karya bukanlah kebesaran, dan ketenaran, namun bagaimana bertahan dalam sebuah proses dan menjadikan proses itu sebagai suatu karya yang besar.

Visit our link on here : 
http://www.myspace.com/lumpurdeathmetal
http://www.twitter.com/Lumpur Official
http://www.reverbnation.com/lumpur
http://nserecords.bigcartel.com/product/lumpur-skema-pembalasan-sempurna-ep-cd

(Diwawancarai oleh : John Yoedi, 18 Desember 2011)

Here Lumpur video ..... check it out 








1 comment: